Ketua DPRD Bekasi: Golkar Harus Tinggalkan Pola Lama dan Jadi Katalisator Kemajuan

portal kabar –  Memperingati Hari Ulang Tahun ke-61 Partai Golkar, Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Ade Sukron, menyampaikan harapan agar partainya mampu bertransformasi menjadi kekuatan politik yang lebih progresif dan relevan dengan kebutuhan masyarakat masa kini.

Menurut politisi senior Golkar ini, partai berlambang pohon beringin itu harus berani meninggalkan pola-pola lama yang dinilainya kurang adaptif terhadap dinamika sosial dan ekonomi.

“Golkar Kabupaten Bekasi hari ini harus mampu meninggalkan pola lama yang kecenderungannya masih jalan di tempat,” ujar Ade Sukron saat ditemui di kantornya, Senin (20/10/2025), usai mengikuti rangkaian peringatan HUT Partainya.

Ia menegaskan, ke depan Golkar di Kabupaten Bekasi harus tampil sebagai katalisator pembangunan dan perekat harapan masyarakat, terutama dalam mendorong kemajuan ekonomi bersama pemerintah daerah.

Portal Kabar  Sikap Bahlil: Cerminan Krisis Etika di Kalangan Pemimpin Indonesia

“Partai Golkar harus mampu menjadi perekat harapan masyarakat pada kemajuan ekonomi. Kita harus hadir memberi solusi, bukan sekadar menjaga tradisi,” tegasnya.

Ketua DPRD ini juga menyampaikan optimismenya terhadap kepemimpinan H. Marjuki sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bekasi. Ia menilai, di bawah kepemimpinan H. Marjuki, partai memiliki peluang besar untuk tumbuh lebih besar dengan menerapkan pola kerja yang lebih inovatif dan terbuka.

“Saya masih menaruh harapan besar, di bawah kepemimpinan Pak Marjuki, Golkar Bekasi bisa semakin besar dengan menerapkan pola-pola baru yang lebih inovatif, tidak lagi sekadar berjalan di tempat secara organisatoris,” ujarnya menambahkan.

Peringatan HUT ke-61 Partai Golkar di Kabupaten Bekasi tahun ini diisi dengan berbagai kegiatan internal partai dan ajakan kepada kader untuk memperkuat komitmen pelayanan publik di tengah masyarakat.

Portal Kabar  Perjuangkan Pasangan ‘AA’, Kader PDIP: Dapil 7 adalah Lumbung Suara, Jangkau dan Sentuh Mereka

bram ananthaku